WAREHOUSEMAN
PT Puninar Logistics, bagian dari Triputra Group, saat ini membuka lowongan kerja untuk posisi Warehouseman. Sebagai salah satu perusahaan terkemuka dalam bidang logistik dan distribusi di Indonesia, PT Puninar Logistics berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada klien melalui efisiensi dan manajemen yang baik di setiap operasionalnya.
Posisi ini menjadi krusial dalam mendukung kelancaran proses penyimpanan dan pengelolaan barang, sehingga membutuhkan individu yang memiliki keterampilan dan dedikasi tinggi. Bergabunglah bersama kami untuk menjadi bagian dari tim yang dinamis dan berkontribusi dalam pengembangan industri logistik di tanah air.
7. WAREHOUSEMAN
Deskripsi Pekerjaan :
- Melakukan pembaharuan data terkait jumlah SKU barang dalam warehouse sesuai dengan aktifitas bongkar muat barang dan informasi yang diterima dari customer
- Melakukan pemeriksaan dokumen terkait barang masuk dan keluar yang dibuat oleh checker untuk kemudian dilakukan crosscheck dengan data dari scheduler/customer
- Melakukan pencatatan aktifitas warehouse baik masuk maupun kelaur berdasarkan dokumen yang valid dan hasil dari pemeriksaan fisik
- Melakukan kontrol terhadap pemilahan barang berdasarkan kondisinya, melakukan dokumentasi dan mengumpulkan bukti penyebab kerusakan, dan melakukan pencatatan dan melaporkan kepada atasan langsung untuk kemudian dilaporkan kepada pihak customer.
Persyaratan :
- Pend. SMA/SMK semua jurusan
- Freshgraduate atau Pengalaman 1 tahun di bidangnya
- Memahami penggunaan aplikasi Ms. Office (Excel, Word, PPT) lebih diutamakan
- Memahami penggunaan sistem SAP atau WMS (lebih diutamakan)
- Dapat mengendarai MHE (Forklift) dan memiliki lisensi aktif lebih di utamakan (SIO)
- Memiliki komunikasi yang baik
- Teliti dan cekatan dalam bekerja
- Penempatan Balikpapan
Puninar Group tidak pernah memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen.
Puninar Group tidak pernah bekerja sama dengan travel agent / biro perjalanan tertentu dalam proses rekrutmen.
Share
Facebook
X
LinkedIn
Telegram
Tumblr
Whatsapp
VK
Mail